DREAM COLOR NOBLUK GREY SOFTLENS REVIEW

Hi everyone! Welcome back to my blog. Kali ini aku mau bahas softlens yang baru aku beli yaitu Nobluk Grey dari Dream Color.


Awalnya aku tau softlens ini karena banyak beauty guru yang pakai. Brand Dream Color sendiri berasal dari Thailand tapi dibuat di Korea Selatan.


Aku beli Nobluk Grey ini di liliasoftlensstore. Harganya kalau ga salah sekitar Rp 80.000,- sampai Rp120.000,- an kalau di online shop. Packagingnya lucu dan softlensnya disimpan di dalam botol kaca. Waktu buka botolnya harus hati-hati karena kalau salah bakal makin susah ngebukanya.

Nobluk Grey ini memiliki diameter 14,5 mm dan kadar air 42% dengan lifespan 6 bulan. Anyway, softlens ini unik banget. Walaupun namanya grey, tapi di bagian tengahnya itu berwarna kuning. Eh... tapi gausa panik! Nanti kalau dipakai dia akan terlihat abu-abu, kok!

Ada warna kuning di tengahnya
Well, menurut aku kalau softlens ini dipakai sehari-hari dengan makeup yang natural atau tanpa eyemakeup jatuhnya agak sedikit serem (kalau di aku ya). Tapi... kalau kita pakai full makeup, apalagi dengan eyemakeup yg dramatis dan bukan minimalis, maka softlens ini bisa bikin look kita semakin cethaarr membahana!

With Full Makeup
Dari segi kenyamanan, Nobluk Grey cukup nyaman dipakai. Tapi masih terasa kalau pakai softlens. Aku sendiri pernah pakai softlens yang lebih nyaman dari ini sampai ga terasa kalau lagi pakai softlens. Tapi Nobluk Grey ini ga ganggu kaya softlens yang lima puluh ribuan, kok. 😄

FYI, saking larisnya softlens ini sekarang mulai bermunculan versi palsunya. Jadi kalau mau beli sebaiknya hati-hati, ya! Ciri-ciri yang asli antara lain:
1. Di botol kaca berlabel Dream Color 1, sedangkan yang palsu hanya ada tulisan Nobluk;
2. Di tutup botolnya terdapat tulisan Nobluk dan keterangan minusnya, sedangkan yang palsu hanya ada keterangan minusnya; dan
3. Warna lensa Nobluk Grey yang asli lebih pop out dibanding yang palsu.

So... what do you guys think? Aku pribadi sih suka dengan softlens ini. Tapi kalau untuk sehari-hari aku prefer pakai warna cokelat. Karena aku sehari-hari cuma pakai eyeliner, softlens ini bikin keliatan serem hehe. Tapi tergantung masing-masing orang, sih. Beda warna mata dan skintone pasti beda juga hasilnya.

Sekian dulu review kali ini. I hope you guys like it and see u on my next post!

X.O.X.O,
Inez

0 comments:

Post a Comment